Batik Jayakarta Inspirasi Kota Lama
Di tangan desainer, batik Jayakarta dengan inspirasi Kota Lama menyajikan performance stylish classic nan istimewa pada gelaran Batik Fashoin Week. Kawasan Kota Lama, Semarang – Sebuah perhelatan modelling dengan aneka desain fashion menjadi pemandangan yang penuh glamour dalam acara Batik Fashion Week yang digagas oleh Batik Jayakarta Semarang, (27/6).
Batik Jayakarta menampilkan dua desainer mudanya yakni Melly Maulida Thalib dan Niki Hutomo. Di tangan keduanya motif klasik tak lagi kuno dan membosankan. Sentuhan kreatif tangan desainer menyulap motif – motif lawas menjadi sangat modern dan stylish melalui corak dan desain yang unik.
Rancangan Melly Maulida Thalib mengambil tema Rock Glam dengan inspirasi Kota Lama.
“Mengangkat gaun ala noni-noni Belanda jaman dahulu yang dibalut kain klasik Jogja, sehingga tampilannya sangat khas dengan tempatnya, Kota Lama,” kata Melly.
Selain menampilkan fashion berbagai desainer asal Semarang, Batik Fashion Week juga menunjukkan karya mereka untuk diapresiasi pecinta batik. Meski kini pamor batik kembali naik, namun perlu terus dijaga melalui kreatifitas karya batik itu sendiri.
“Minat dan apresiasi masyarakat terhadap batik dapat meningkat karena batik adalah warisan budaya, juga karena keberagaman motif atau corak yang dimiliki unik dan menarik,” tutur Marketing Manager Batik Jayakarta, Yuni Dwijayanti. Sagala