Peluncuran Strada Triton Hi Power

Setelah Jakarta dan Medan, Mitsubishi secara resmi meluncurkan Strada Triton Facelift di Semarang,  Jawa Tengah. Bertempat di Hotel Horison,  double cabin andalan Mitsubishi ini menyapa calon konsumennya.

Strada Triton Hi Power masih mengandalkan beberapa sentuhan di panel bodi luar dan dalam. Terdapat pula versi Exceed dengan mesin lebih bertenaga. Mesin yang dipakai adalah unit 2.500 cc 4 silinder DI-D dengan teknologi turbo variabel. Tenaga yang dihasilkan mencapai 178 dk pada putaran 4.000 rpm. Terdapat pula 2 torsi berbeda, yakni 360 Nm pada 1.800-3.500 rpm untuk transmisi otomatis 5-speed dan 408 Nm pada 2.000 sampai 2.850 rpm untuk transmisi manual 5- speed.
“Pasar Strada Triton di Jawa Tengah bukan dari kalangan flat, melainkan pribadi yang gemar tampil penuh gaya. Strada Triton digunakan sebagai media lifestyle pemiliknya,” ungkap Agus Sofyan, Direktur PT. Borobudur Oto Mobil Semarang.
Di Jawa Tengah terdapat 4 grup dealer Mitsubishi. Yakni Bumen Redja Abadi, Sido Dadi, Borobudur Otomobil, dan Sun Motor. Tiap bulan ke empat dealer tersebut mampu menjual 150 – 180 unit Mitsubishi. Jagoan pada mobil jenis penumpang adalah Pajero Sport dan Mirage.
Target penjualan Strada Triton adalah 17 unit perbulan. Sementara pasar D-cab Jawa Tengah adalah sekitar 35 unit per bulan. Model yang paling diminati adalah Exceed transmisi otomatis. Ini kembali mengingatkan fungsi Strada Triton di sini yang lebih banyak untuk kebutuhan pribadi.
Di Jakarta, Mitsubishi Strada Triton Exceed Hi Power Automatic (A/T) dijual seharga Rp. 336 juta. Sedangkan yang memakai transmisi manual (M/T) dibanderol Rp. 326 juta. Nah, di Jawa Tengah harganya Rp. 410 juta untuk Exceed A/T dan Rp. 395 juta untuk M/T. ***

www.simplesharebuttons.comBerbagi dengan teman ...Facebook0Google+0Twitter0tumblrPinterest0LinkedIn0

Leave a Response

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Refresh Image

*

You may use these HTML tags and attributes: