Pintya Hijab Produk Berkualitas Harga Terjangkau

Pintya Hijab

Tampilnya ibu-ibu cantik dengan balutan busana dan hijabnya dalam setiap pengajian itu, menarik perhatian  Pintya Dwanita. Apalagi Griya Ayu Rias & Salon milik mamanya yang berdiri sejak pertengahan tahun 2012, sering kali memerlukan hijab yang pas untuk keperluan pelanggan. Berangkat dari pengamatan itu, muncullah  ide bisnisnya. Hijab bisa menjadi peluang usaha yang menarik dengan segmen pasar masih sangat terbuka.
“Ketika itu saya memang sudah punya ide/niat berbisnis setelah ikut mama pengajian. Kemudian, saya mendirikan Pintya Hijab pada  sekitar  pertengahan  2013.  Saat  itu  modalnya masih kecil, hanya sekitar  dua juta rupiah. Dengan modal itu saya menyediakan  aneka  hijab  dan  busana  muslim  untuk  menyambut lebaran 2013. Alhamdulillah berjalan sampai sekarang,” ujar perempuan kelahiran 05 Oktober 1994. Putri bungsu dari dua bersaudara pasangan Pinekantoro dan Sulistia Rahayu.
Mahasiswi semester 5 Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro Semarang ini menambahkan, Pintya Hijab yang berada di Jalan Kanfer  Raya T-2,  Banyumanik-Semarang kini menyediakan segala hijab mulai  dari anak-anak, remaja, hingga dewasa, dan pelengkapnya, seperti busana muslim, mukena, aksesoris hijab, dan tas. Namun saat ini lebih fokus pada produk hijab.
“Memang sebetulnya ini jauh dari jurusan kuliah yang saya pilih, tetapi, karena ini peluang bisnis/usaha hijab, disamping pasar hijab  yang demikian  luas  dan  menjanjikan dari segala segmen usia.”
Ia memilih label Pintya, karena unik dan ‘menjual’. “Selain itu Pintya adalah nama saya, agar lebih mudah dikenal (teman-teman  sekolah  dan  kuliah,  serta  lingkungan  sekitar, red),” ujarnya. Seperti programnya di  tahun 2014, mensosialkan keberadaan Pintya Hijab lebih luas lagi.
“Kami ingin  masyarakat lebih  tau adanya Pintya  Hijab. Termasuk menggarap pasar lewat online dan menggunakan media sosial seperti Instagram dan Twitter dengan akun yaitu @PintyaHijab. Tapi belum terpikirkan  target omzetnya,” ujarnya sembari tersenyum.
Pintya memilih biarlah berjalan seperti air mengalir saja, tapi tetap semangat menggarap pasar, dengan me-maintenance pelanggan yang ada dan meng-create pelanggan baru.
Hijab stylish
Menurutnya, agar wanita muslim semakin menyukai hijab, sebagai pelaku usaha, kita menyiapkan dan menciptakan hijab yang stylish dan praktis dikenakan, karena wanita saat ini  cenderung  dinamis  dan  ingin  segalanya  simpel  namun tetap tampil cantik.
Tapi di setiap usaha, pasti ada persaingan. Ternyata ia telah punya ‘jurus’. Perempuan ramah ini menjelaskan, ia menggarap pasar dengan komunikasi personal,   dan pelayanan  yang  baik, serta menyediakan  produk  yang kompetitif dalam kualitas dan harga.
“Saya juga tidak kawatir dengan adanya Pasar Bebas Asean tahun 2015, Karena kami selalu menyediakan produk yang berkualitas baik, produk yang trendi,  nyaman, dan mudah digunakan, serta memberikan harga yang mudah dijangkau masyarakat. Karena itu  kami optimis,  Pintya  Hijab akan  mampu bersaing  dalam Pasar  Bebas  Asean tahun 2015, ”tegasnya.
Pintya yakin, keunggulan yang dimiliki outletnya, akan menjadi bukti eksistensi di sela menjamurnya usaha penyedia hijab. Ia mengatakan, keunggulan Pintya Hijab terletak pada biaya yang terjangkau dan irit, namun tetap bisa tampil menarik, dengan kualitas produk terjamin.
Penghobi modeling, baca buku nonton film dan photo session ini menambahkan tahun 2014 adalah tahun trial market untuk Pintya Hijab dengan mendata segmen pasar yang terbentuk sehingga target omzet untuk tahun 2015 diharapkan mampu surplus 75-100% dari tahun 2014.
“Obsesi saya adalah ingin menciptakan produk-produik exclusif dari Pintya Hijab yang dapat dinikmati oleh wanita muslimah, dan menjadi supplier hijab serta ingin membuka kelas model khusus untuk wanita berhijab,” harapnya. ***

www.simplesharebuttons.comBerbagi dengan teman ...Facebook11Google+0Twitter1tumblrPinterest0LinkedIn0

Leave a Response

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Refresh Image

*

You may use these HTML tags and attributes: