Dalam rangka Haflahtut Tasyakur Akhirussanah 1434 H, Pondok Pesantren Sulaiman mengadakan perhelatan berupa sunatan massal dan pengajian akbar. Bertempat di Ponpes Sulaiman, desa Sukorejo, Gandusari, Trenggalek, acara tersebut juga ditujukan untuk peringatan haul KH Abdul Hanan (Mbah Dannan), KH Sulaiman Zuhdi dan H. Mugiyanto adalah inspirator berdirinya Balqis Corporation dan Ponpes Sulaiman.
Sebelum acara inti diadakan Ponpes Sulaiman mengadakan sunatan massal. Puncak acara diadakan pada pada Senin, 24 Juni 2013 berupa pengajian akbar. Selaku pembicara adalah Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama DR. KH Said Agil Siradj, MA. Turut hadir pula pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupa-ten Trenggalek. Sekitar 18 ribu orang memadati area pengajian.
Hadirnya KH Said Agil Siradj diharapkan akan memotivasi jajaran pengurus dan pengasuh Ponpes Sulaiman agar mampu menyelenggarakan pendidikan pesantren yang berkualitas. Perlu diketahui, Ponpes Sulaiman berupaya menghidupkan tradisi pesantren salaf yang kian tergerus modernisasi.
“Saya berharap Ponpes Sulaiman mampu mencetak generasi Bangsa Indonesia yang berakhlaq mulia. Sebab di tangan mereka nasib bangsa ini ditentukan. Semoga nanti lahir pemimpin-pemimpin yang amanah dan tidak korupsi dari sini,” kata KH Musyaroh Utsman, Pengasuh Ponpes Sulaiman.
Lifestyle Media Group Merupakan Majalah Bulanan Nasional yang Beredar di seluruh Wilayah Indonesia Terdaftar dalam ISSN 1907-6185 LIFESTYLE Semarang JAWA TENGAH
Recent Comments