Android Polytron

Polytron mencoba peruntungan pasar melalui produk telepon seluler berbasis android Wizard Note W7530 Plus Stylus yang dibanderol Rp.3,2 juta per unit. Polytron Wizard Note W7530 merupakan produk limited edition yang diluncurkan pada 17 Juli 2013 dengan kemampuan terkoneksi layar besar mengusung Note dan stylus. Public Relations dan Marketing Event Manager, Santo Kadarusman mengharapkan target 1.000 unit sejak peluncuran hingga akhir Agustus 2013 bisa terlampaui. “Informasinya, saat ini untuk mobile Polytron W7530 sudah inden, tetapi kami ada setidaknya 5 seri mobile yang lain untuk menjadi alternatif pilihan,” ujarnya di sela pameran produk elektronik di Mal Ciputra. Selain produk ponsel dalam road show tersebut Polytron juga menampilkan produk lainnya, seperti AC, audio set, LED, speaker, DVD player dengan target penjualan all product mencapai minimal 100 unit dengan kisaran minimal pendapatan Rp.100 juta.
Diantara beberapa produk yang ditawarkan, menurut Santo jenis mobile Polytron menjadi salah satu unggulannya, mengingat ponsel bukan menjadi produk utama perusahaan elektronik dalam negeri ini. Rekanan pemasar mobile Polytron, Heri dari SMS Shop Semarang membenarkan pembelian seri Polytron Wi-zard Note W7530 harus inden setidaknya hingga September. “Banyak yang berminat tetapi pada pindah ke seri lain W2500 yang ready stock, harga jauh lebih ekonomis Rp.1,69 juta per unit, meskipun secara produk, mobile Polytron saat ini sudah middle end bukan lagi low end,” katanya. By

Leave a Response

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Refresh Image

*

You may use these HTML tags and attributes: